Dalam kisah The Walking Dead Season 4, munculnya ancaman baru selain para zombie bakal membuat para tokoh seri TV ini emosi dan bereaksi tidak seperti biasanya. Ancaman baru yang berbahaya tersebut juga membuat dunia makin tidak aman. Terlebih lagi, tambah David, ancaman ini tidak mudah untuk diatasi dan dilumpuhkan.
Masalah personal juga menimpa tokoh yang diperankan David. Di penghujung season ketiga, ia mengatakan bahwa The Governor telah dikhianati oleh orang-orang. Sesuatu perubahan pun terjadi pada dirinya. "Kita akan melihat bagaimana dia akan menghadapi perubahan dalam dirinya itu," David membocorkan perihal karakter yang dimainkannya.
Hal yang sama juga menimpa tokoh Rick Grimes (Andrew Lincoln). Ia akan dibebankan problem personal pasca tewasnya sang istri, Lori (yang diperankan Sarah Wayne Callies), di episode akhir The Walking Dead Season 3 yang memecahkan rekor karena ditonton lebih dari 12, 4 juta orang.
Andrew bilang Rick merasa bersalah kepada anaknya Carl akibat kematian Lori. "Kejadian itu menghancurkan hati Rick dan benar-benar menjatuhkannya," ucap Andrew.
Data Film The Walking Dead SEASON FINALE S04E16 (2014)
Durasi : 45 Menit
Genre : Post-apocalyptic, Zombie apocalypse, Horror, Drama
Perancang : Frank Darabont
Pemeran : Andrew Lincoln, Jon Bernthal, Sarah Wayne Callies, Laurie Holden, Jeffrey DeMunn, Steven Yeun, Chandler Riggs, Norman Reedus, Melissa McBride
Blogger
Google+
Facebook
Twitter